Home » Posts tagged 'kuliah tamu'

Tag Archives: kuliah tamu

Rekonstruksi Diet dan Lingkungan Purba

Melengkapi kuliah-kuliah sains dalam arkeologi di Program Studi S2, pada tanggal 31 Oktober 2014 Jurusan Arkeologi FIB UGM mendatangkan dosen tamu, yaitu Mika Rizki Puspitaningrum. Pembicara adalah kandidat doktor dari University of Wolongong, Australia, yang meneliti paleontologi di beberapa situs arkeologi di Indonesia.

Pada acara yang dihadiri oleh para mahasiswa S2 dan dosen di Jurusan Arkeologi FIB UGM tersebut, Mika menyajikan metode stable-isotop untuk mengetahui diet dan lingkungan purba. Kasus yang diambil adalah pada fosil gajah yang tersebar di berbagai situs di Indonesia, dan secara kebetulan selalu berasosiasi dengan artefak batu.

Sementara itu, Mahirta, pengelola program studi dan pengajar mata kuliah, kuliah ini bermanfaat untuk memperluas cakrawala  mahasiswa tentang perkembangan dan kemungkinan yang dapat dilakukan dalam ilmu arkeologi. Hal ini terkait dengan dibukanya minat utama Arkeologi Murni di Program Studi S2 Arkeologi, yang membutuhkan berbagai metodologi untuk mengungkap masa lalu manusia. [z]

Jagad Arkeologi

Lomba Esai Pelajar tingkat Nasional

Salam Pewaris Budaya Bangsa! Sudah tahukah kalian tentang[...]

Hebatnya Yogya

Menutup tahun 2014, Himpunan Mahasiswa Arkeologi menyelenggarakan[...]

Publikasi

Urban Heritage