Home » Posts tagged 'workshop'

Tag Archives: workshop

Training Workshop on Disaster Risk Management & Preparedness

logo kemendikbudKementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dalam hal ini Direktorat Internalisasi Nilai dan Diplomasi Budaya Direktorat Jenderal Kebudayaan bekerja sama dengan Unesco Jakarta menyelenggarakan Sub-Regional Training Workshop on Disaster Risk Preparedness and Management. Kegiatan ini berlangsung di Yogyakarta, mulai tanggal 28 Oktober hingga 1 November 2013.

Dalam acara yang dibuka oleh Dirjen Kebudayaan, Prof. Kacung Marijan ini dua orang fasilitator dari Unesco, yaitu Geovanni Bocardi dari Italia dan Rohit Jigyasu dari India menjadi pemateri dan pemandu kegiatan dari awal. Selain itu terdapat pula Masanori Nagaoka dari Unesco Jakarta, dan Manggarsari Ayuati serta Putu Dananjaya dari BPCB DIY dan BPCP Jateng.  Training-Workshop ini diikuti tidak kurang dari 20 peserta dari Indonesia yang merupakan pengelola situs seperti dari BPCB di seluruh Indonesia. Sementara itu belasan peserta lain datang dari negara-negara lain di Asia Tenggara, yaitu Malaysia, Brunei, Timor Leste, Kamboja, Myanmar, dan Thailand.

logo UNESCOKegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Suwon Action Plan, yaitu kesepakatan dari pertemuan pelaporan berkala berkenaan dengan Warisan Dunia di Asia Pasifik yang diselenggarakan di Suwon, Korea Selatan, tahun 2011.  Pada kesepakatan tersebut dinyatakan antara lain perlunya para pengelola situs Warisan Dunia mengelola resiko bencana yang mungkin terjadi menimpa situs yang dikelolanya. [z]

Jagad Arkeologi

Lomba Esai Pelajar tingkat Nasional

Salam Pewaris Budaya Bangsa! Sudah tahukah kalian tentang[...]

Hebatnya Yogya

Menutup tahun 2014, Himpunan Mahasiswa Arkeologi menyelenggarakan[...]

Publikasi

Urban Heritage